BEKS INCAR DANA Rp1,8 TRILIUN DARI RIGHTS ISSUE

BEKS INCAR DANA Rp1,8 TRILIUN DARI RIGHTS ISSUE

BEKS INCAR DANA Rp1,8 TRILIUN DARI RIGHTS ISSUE

BEKS INCAR DANA Rp1,8 TRILIUN DARI RIGHTS ISSUE

BEKS INCAR DANA Rp1,8 TRILIUN DARI RIGHTS ISSUE
BEKS INCAR DANA Rp1,8 TRILIUN DARI RIGHTS ISSUE
BEKS INCAR DANA Rp1,8 TRILIUN DARI RIGHTS ISSUE
You are using an outdated browser. For a faster, safer browsing experience, upgrade for free today.

BEKS INCAR DANA Rp1,8 TRILIUN DARI RIGHTS ISSUE

IQPlus, (4/10) - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (BEKS) berencana menggelar aksi korporasi di pasar modal melalui Rights Issue. Hal tersebut disampaikan Manajemen BEKS, dalam prospektus ringkas yang dipublikasikan, Senin (4/10).

Rencananya, BEKS akan menerbitkan maksimal sebanyak 23,38 miliar lembar saham atau setara 34,79% dari modal dengan harga nominal Rp50 per lembar sahamnya. Adapun harga pelaksanaan yang ditawarkan Rp77 per saham. Dengan demikian, Perseroan diperkirakan akan mengantongi dana segar sekitar Rp1,8 triliun.

"Pemegang Saham utama Perseroan yakni PT Banten Global Development tidak akan melaksanakan haknya sesuai dengan porsi kepemilikannya dalam PMHMETD VII ini dan tidak melakukan pengalihan HMETD yang dimiliki oleh BGD kepada pihak manapun. Adapun sampai dengan prospektus ini diterbitkan, tidak terdapat adanya Pembeli Siaga dalam PMHMETD VII ini,"tulis Manajamen BEKS.

Patut dicermati, jika saham baru yang ditawarkan dalam PMHMETD VII ini tidak seluruhnya diambil oleh pemegang saham atau pemegang HMETD, maka sisanya akan dialokasikan kepada pemegang saham lainnya yang melakukan pemesanan lebih dari haknya seperti yang tercantum dalam Sertifikat Bukti HMETD atau Formulir Pemesanan Pembelian Saham Tambahan secara proporsional berdasarkan hak yang telah dilaksanakannya. Apabila setelah alokasi tersebut masih terdapat sisa HMETD yang tidak dilaksanakan, maka terhadap seluruh HMETD yang tersisa tersebut tidak akan dikeluarkan saham dari portepel.

"Seluruh dana yang diperoleh Perseroan dari Hasil PMHMETD VII setelah dikurangi dengan seluruh biaya terkait dengan PMHMETD VII akan digunakan untuk ekspansi bisnis Perseroan, khususnya untuk penyaluran kredit sekitar 65% serta penguatan struktur keuangan Perseroan sekitar 35%,"terangnya. (end/as)