GLOBAL DINAMIKA KENCANA BAKAL JADI PENGENDALI BARU DI DGIK

GLOBAL DINAMIKA KENCANA BAKAL JADI PENGENDALI BARU DI DGIK

GLOBAL DINAMIKA KENCANA BAKAL JADI PENGENDALI BARU DI DGIK

GLOBAL DINAMIKA KENCANA BAKAL JADI PENGENDALI BARU DI DGIK

GLOBAL DINAMIKA KENCANA BAKAL JADI PENGENDALI BARU DI DGIK
GLOBAL DINAMIKA KENCANA BAKAL JADI PENGENDALI BARU DI DGIK
GLOBAL DINAMIKA KENCANA BAKAL JADI PENGENDALI BARU DI DGIK
You are using an outdated browser. For a faster, safer browsing experience, upgrade for free today.

GLOBAL DINAMIKA KENCANA BAKAL JADI PENGENDALI BARU DI DGIK

IQPlus, (7/10) - PT Global Dinamika Kencana bakal menjadi pemegang saham pengendali baru di PT Nusa Konstruksi Enjiniring Tbk (DGIK). Hal itu seiring dengan pengambilalihan 51,85% saham DGIK. Adapun tujuan pengambilalihan/pengendalian ini adalah untuk pengembangan usaha dan memperkuat usaha bisnis perseroan di bidang jasa konstruksi.

Dalam keterangan tertulisnya, Direksi PT Global Dinamika Kencana menyebutkan bahwa, proses pembelian saham telah rampung pada 6 Oktober 2021. Saham DGIK dibeli dari beberapa pihak yakni PT Lintas Kebayoran Lama sebanyak 34,12 persen, PT Loasaindo Aditama sebanyak 7,6 persen, PT Rezeki Segitiga Emas sebanyak 9,32 persen dan PT Multidaya Hutama Indokarunia dengan 0,81 persen.

"Jumlah saham yang diambilalih sebanyak 2.873.092.300 lembar saham di harga Rp80 per saham. Dengan demikian, total transaksi pembelian saham DGIK sekitar Rp 229,84 mliar,"tulis Direksi PT Global Dinamika Kencana, dalam keterangan tersebut.

Sebelum transaksi, PT Global Dinamika Kencana tidak memiliki hubungan afiliasi dengan DGIK. Sebagai informasi saja, PT Global Dinamika Kencana merupakan perusahaan pengendali IRRA dengan kepemilikan 69,75 persen saham. (end/as)