KRESNA INSURANCE : PEMERAN OTOMOTIF DAN PROPERTI "MAXExpo2020" DIMINATI MASYARAKAT

KRESNA INSURANCE : PEMERAN OTOMOTIF DAN PROPERTI "MAXExpo2020" DIMINATI MASYARAKAT

KRESNA INSURANCE : PEMERAN OTOMOTIF DAN PROPERTI "MAXExpo2020" DIMINATI MASYARAKAT

KRESNA INSURANCE : PEMERAN OTOMOTIF DAN PROPERTI "MAXExpo2020" DIMINATI MASYARAKAT

KRESNA INSURANCE : PEMERAN OTOMOTIF DAN PROPERTI "MAXExpo2020" DIMINATI MASYARAKAT
KRESNA INSURANCE : PEMERAN OTOMOTIF DAN PROPERTI "MAXExpo2020" DIMINATI MASYARAKAT
KRESNA INSURANCE : PEMERAN OTOMOTIF DAN PROPERTI "MAXExpo2020" DIMINATI MASYARAKAT
You are using an outdated browser. For a faster, safer browsing experience, upgrade for free today.

KRESNA INSURANCE : PEMERAN OTOMOTIF DAN PROPERTI "MAXExpo2020" DIMINATI MASYARAKAT

IQPlus, (14/12) - PT Asuransi Kresna Mitra Tbk (Kresna Insurance), kembali menghadirkan pameran Otomotif dan Properti, MAXExpo2020 pada tanggal 07 - 11 Desember 2020. Setelah pada tahun-tahun sebelumnya diadakan secara offline dengan nama Kresna Auto & Home Show, pelaksanaan MAXExpo2020 kali ini dilaksanakan secara virtual melalui platform www.maxexpo2020.com berkolaborasi dengan PT Mandiri Tunas Finance (MTF), PT Bank Mandiri (Persero) Tbk dan PT Bank Syariah Mandiri.

Jemmy Atmadja, Direktur Kresna Insurance mengatakan, "Di tengah pandemi COVID 19 yang sedang kita hadapi saat ini, kami ingin tetap berkontribusi aktif dalam pertumbuhan industri Otomotif dan Properti. Tidak hanya itu, pada tahun ini Kresna Insurance juga menjual beberapa produk asuransi seperti Asuransi Kecelakaan Diri, Asuransi Kendaraan Bermotor serta Asuransi Rumah Tinggal dengan harga khusus selama Event MAXExpo2020 berlangsung."

"MAXExpo2020 tahun ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan para pengunjung, tidak hanya di wilayah Jakarta saja, namun pengunjung dari luar kota pun dapat terpenuhi kebutuhannya. Kami menggandeng beberapa perusahaan pengembang properti dengan berbagai program KPR yang ditawarkan oleh Rekanan Bank seperti Bank Mandiri, serta hadiah porsi haji kepada nasabah dari Bank Syariah Mandiri, dan masih banyak lagi program-program menarik dalam MAXExpo2020 ini dan kami berharap mampu meningkatkan daya beli masyarakat secara luas." lanjut Jemmy.

Jemmy juga menambahkan, "Event yang pertama kali kami adakan secara online ini dapat kami kategorikan cukup sukses dengan tingkat antusiasme masyarakat yang tinggi. Ditunjang dengan adanya demand akan kendaraan yang sangat baik di penghujung tahun 2020 ini, tercatat sekitar 100 SPK kendaraan bermotor dari beberapa brand seperti Suzuki, Mitsubishi, Daihatsu, Hyundai, Toyota dan beberapa brand lainnya. Tidak hanya penjualan kendaraan bermotor, produk Asuransi Kecelakaan Diri yang merupakan produk dari Kresna Insurance pun mendapat perhatian masyarakat dengan total penjualan lebih dari 100 polis."

Kresna Insurance secara khusus menghadirkan produk asuransi kecelakaan diri dengan harga spesial senilai 10 ribu rupiah selama 1 tahun di booth Kresna Insurance pada acara MAXExpo2020. MAXExpo2020 tidak hanya menghadirkan beragam promo menarik, namun MAXExpo2020 memberikan beragam hadiah menarik seperti perlindungan asuransi kecelakaan diri sebesar 5 juta rupiah kepada setiap pengunjung teregistrasi dan Doorprize dengan total hadiah sebesar 20 juta rupiah kepada pengunjung yang bertransaksi di MAXExpo2020.

Sebagai perusahaan asuransi umum pertama di Indonesia yang menggagas kegiatan Auto & Home Show, tahun ini merupakan tahun ke-4 Kresna Insurance mengadakan kegiatan ini. MAXExpo2020 diharapkan dapat menjadi salah satu acara yang dinantikan setiap tahunnya serta memberikan pengalaman terbaik bagi peserta, nasabah dan juga pengunjung dalam mendapatkan referensi otomotif, properti serta produk asuransi umum. (end)