RUPST WASKITA BETON SETUJUI BAMBANG RIANTO SEBAGAI KOMISARIS UTAMA

RUPST WASKITA BETON SETUJUI BAMBANG RIANTO SEBAGAI KOMISARIS UTAMA

RUPST WASKITA BETON SETUJUI BAMBANG RIANTO SEBAGAI KOMISARIS UTAMA

RUPST WASKITA BETON SETUJUI BAMBANG RIANTO SEBAGAI KOMISARIS UTAMA

RUPST WASKITA BETON SETUJUI BAMBANG RIANTO SEBAGAI KOMISARIS UTAMA
RUPST WASKITA BETON SETUJUI BAMBANG RIANTO SEBAGAI KOMISARIS UTAMA
RUPST WASKITA BETON SETUJUI BAMBANG RIANTO SEBAGAI KOMISARIS UTAMA
You are using an outdated browser. For a faster, safer browsing experience, upgrade for free today.

RUPST WASKITA BETON SETUJUI BAMBANG RIANTO SEBAGAI KOMISARIS UTAMA

IQPlus, (28/4) - PT Waskita Beton Precast Tbk. (WSBP) telah menggelar Rapat Umum Para Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada tanggal 23 April 2021.

Rapat Umum Pemegang Saham dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 16.375.865.221 saham atau 66,796% dari seluruh saham dengan hak suara yang sah yang telah dikeluarkan oleh Perseroan, sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan dan Peraturan Perundangan yang berlaku.

RUPST Menyetujui Laporan Tahunan Perseroan termasuk Laporan Tugas Pengawasan Dewan Komisaris dan Pengesahan Laporan Keuangan untuk Tahun Buku yang berakhir pada 31 Desember 2020, yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Amir Abadi Jusuf, Aryanto,Mawar & Rekan (RSM Indonesia).

Selanjutnya RUPST Memberhentikan dengan hormat Fery Hendriyanto sebagai Komisaris Utama,I Gusti Ngurah Putra sebagai Komisaris, Suhendro Bakri sebagai Komisaris Independen terhitung sejak ditutupnya RUPS ini dan mengangkat Bambang Rianto sebagai Komisaris Utama,Eka Desniati sebagai Komisaris, Agus Budiman Manalu sebagai Komisaris Independen dan Arijanti Erfin sebagai Direktur.

Pemberhentian dan pengangkatan tersebut berlaku sejak ditetapkan dalam RUPS Perseroan, dengan masa jabatan memperhatikan ketentuan dalam Anggaran Dasar Perseroan serta peraturan perundang-undangan yang berlaku, tanpa mengurangi hak RUPS untuk memberhentikan sewaktu-waktu. Dengan demikian susunan Pengurus Perseroan menjadi sebagai berikut:

DEWAN KOMISARIS

Komisaris Utama : Bambang Rianto

Komisaris : Eka Desniati

Komisaris : Hadi Sucahyono

Komisaris Independen : Abdul Ghofarrozin

Komisaris Independen : Agus Budiman Manalu

DIREKSI

Direktur Utama : Mochammad Cholis Prihanto

Direktur : Mohamad Nur Sodiq

Direktur : Heri Supriyadi

Direktur : FX Purbayu Ratsunu

Direktur : Arijanti Erfin

(end)