TOURINDO GUIDE INCAR DANA Rp45,93 MILIAR RIGHTS ISSUE

TOURINDO GUIDE INCAR DANA Rp45,93 MILIAR RIGHTS ISSUE

TOURINDO GUIDE INCAR DANA Rp45,93 MILIAR RIGHTS ISSUE

TOURINDO GUIDE INCAR DANA Rp45,93 MILIAR RIGHTS ISSUE

TOURINDO GUIDE INCAR DANA Rp45,93 MILIAR RIGHTS ISSUE
TOURINDO GUIDE INCAR DANA Rp45,93 MILIAR RIGHTS ISSUE
TOURINDO GUIDE INCAR DANA Rp45,93 MILIAR RIGHTS ISSUE
You are using an outdated browser. For a faster, safer browsing experience, upgrade for free today.

TOURINDO GUIDE INCAR DANA Rp45,93 MILIAR RIGHTS ISSUE

IQPlus, (7/12) - PT Tourindo Guide Indonesia Tbk (PGJO) bakal menggalang pendanaan di pasar modal melalui Penambahan Modal Dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu I (PMHMETD) atau rights issue.

Melalui rights issue tersebut, emiten penyedia jasa digital travel marketplace ini berencana menawarkan-sebanyak banyak 918.750.000 lembar saham baru seri B dengan nilai nominal Rp50, diperkirakan PGJO bakal menghimpun dana sekitar Rp45.937.500.000 yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan pemesanan pembelian.

Saham hasil pelaksanaan HMETD yang ditawarkan melalui PMHMETD I memiliki hak yang sama dan sederajat dalam segala hal (termasuk hak atas dividen, hak atas sisa hasil likuidasi, HMETD dan hak atas pembagian saham bonus) dengan saham yang telah disetor penuh lainnya. Jika Saham dalam PMHMETD I ini tidak seluruhnya diambil oleh pemegang HMETD, maka sisanya akan dialokasikan kepada pemegang HMETD lainnya yang melakukan pemesanan tambahan. Apabila setelah alokasi pemesanan saham tambahan, masih terdapat sisa saham maka saham tersebut tidak akan diterbitkan dan akan dikembalikan ke dalam portepel.

Dalam rangka PMHMETD I Perseroan telah memperoleh persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) tanggal 5 Agustus 2020 Menyetujui untuk melaksanakan Penambahan Modal dengan HMETD melalui penerbitan sebanyak-banyaknya 1 miliar saham baru Seri B dengan niai nominal Rp50,- yang akan ditawarkan pada harga pelaksanaan yang akan ditentukan kemudian.

Perseroan merencanakan untuk menggunakan seluruh dana yang berasal dari hasil penerbitan PMHMETD I untuk modal kerja setelah dikurangi dengan biaya emisi. Bagi yang tidak melaksanakan HMETD, akan mengalami dilusi sampai dengan maksimum sebesar 75% dan Perkiraan Tanggal Distribusi HMETD 4 Januari 2021 serta Periode Perdagangan HMETD dan periode Pelaksanaan HMETD akan dilaksanakan pada tanggal 5 Januari 2021-12 Januari 2021.

Perseroan telah menunjuk PT Adimitra Jasa Korpora selaku BAE (Biro Administrasi Efek) yang akan mengelola pelaksanaan administrasi dalam PMHMETD I Perseroan ini dan Para pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan pada tanggal 23 Desember 2020 pukul 16:00 WIB berhak untuk membeli saham baru yang diterbitkan Perseroan dalam PMHMETD I ini dengan ketentuan bahwa setiap pemilik 1 Saham Lama akan mendapatkan 3 HMETD secara cuma-cuma, dimana setiap 1 HMETD berhak untuk membeli 1 saham biasa pada Harga Pelaksanaan. Harga Pelaksanaan Rp50 setiap saham harus dibayar pada saat pengajuan pemesanan pembelian. (end)